- About Cat
- February 4, 2021
- 9:15 am
- Arthacat

Harga Pasir Kucing Wangi – Pernahkah kamu mendengar soal jenis pasir kucing wangi?
Apakah hanya pasir kucing wangi saja yang bisa digunakan untuk kebutuhan poop dan pee kucing?
Sudah pahamkah kamu tentang jenis-jenis pasir kucing?
Kalau kamu sedang memikirkan jawaban dari pertanyaan pertanyaan di atas atau sedang bingung mencari referensi dan informasi seputar dunia kucing, Arthacat adalah teman baru yang tepat untukmu karena Arthacat menyediakan beragam informasi seputar dunia kucing serta produk dan aksesoris yang tepat untuk kucing kesayanganmu.
Artikel ini membahas seputar jenis pasir kucing secara lengkap. Jangan anggap sepele soal pasir kucing apalagi jika kucingmu termasuk jenis kucing indoor atau lebih sering beraktivitas di dalam ruangan. Hal ini akan banyak berpengaruh pada kesehatan dan kenyamanan kucing serta lingkungan rumahmu. Pemilihan jenis pasir kucing yang tepat akan mempermudah kamu dalam mengurus kebersihan kucing dan rumah sehingga memelihara kucing dalam rumah tetap terasa nyaman dan menyenangkan.
Dalam artikel ini, kamu bisa mengenali lebih dalam mengenai pasir kucing, mulai dari jenis pasir kucing, harga pasir kucing, serta keunggulan dari masing-masing jenis pasir kucing sehingga kamu bisa menentukan jenis pasir kucing yang bagus dan paling sesuai dengan kebutuhan kucingmu. Yuk disimak!
Mengenal Jenis-Jenis Pasir Kucing

Photo by Michal Zacharzewski from FreeImages
Saat ini sudah banyak tersedia beragam jenis pasir kucing dari berbagai merek yang bisa kamu dapatkan lewat pet shop ataupun pembelian secara online melalui platform belanja online favoritmu, baik itu lewat marketplace, media sosial ataupun website resmi yang menjual perlengkapan dan aksesoris hewan peliharaan.
Harga pasir kucing satu dengan yang lainnya pun cukup beragam, bergantung pada kuantitas dan kualitas dari jenis pasir kucing tersebut. Namun tidak bisa disimpulkan bahwa pasir kucing yang bagus memiliki harga yang tinggi. Karena kini sudah banyak merek pasir kucing dengan harga yang terjangkau menawarkan kualitas yang prima.
Lalu, seperti apakah jenis pasir kucing yang bagus itu? Apakah hanya dilihat dari segi harga pasir kucingnya saja? Tentu tidak ya! Agar kamu paham jenis pasir kucing yang bagus untuk kucingmu, kita kenali dulu yuk jenis-jenis pasir kucing yang paling banyak digunakan saat ini.
Pasir Kucing Zeolit
Pasir zeolit merupakan jenis pasir kucing yang cukup populer karena mudah ditemukan hampir di semua pet shop. Harga pasir kucing zeolit paling murah diantara jenis pasir kucing lainnya, membuat jenis pasir kucing ini menjadi pilihan favorit bagi mereka yang menyukai pilihan hemat dan ekonomis.
Pada umumnya, pasir zeolit tersedia dalam beberapa pilihan ukuran yang biasanya menggunakan satuan milimeter, mulai dari 1 milimeter, 2 milimeter, 3 milimeter hingga ukuran terbesar sekitar 5 milimeter.
Kelebihan dari jenis pasir kucing zeolit selain harganya yang murah adalah dapat dicuci dan didaur ulang. Kelemahannya, jenis pasir kucing zeolit bukan termasuk jenis pasir kucing wangi dan tidak dapat menyerap urin atau air seni kucing dengan maksimal karena pasir ini tidak dilengkapi dengan daya serap air sehingga kemungkinan pengguna pasir kucing zeolit akan menemukan genangan air di bagian bawah litter box. Hal ini membuat litter box akan menebarkan bau kurang sedap bila tidak segera dibersihkan.
Jenis pasir kucing zeolit adalah pasir kucing yang bagus untuk kamu yang memiliki preferensi harga yang ekonomis, telaten membersihkan perlengkapan kucing termasuk litter box secara teratur dan memiliki kucing dalam jumlah yang sedikit.
Pasir Kucing Bentonit
Pasir bentonit atau akrab juga disebut pasir gumpal menjadi jenis pasir kucing yang cukup populer dan banyak digunakan oleh para pemilik kucing. Seperti namanya, jenis pasir ini akan menggumpal jika terkena kotoran sehingga memudahkan kamu untuk membersihkannya. Terdapat dua jenis pasir kucing bentonit, yaitu pasir kucing wangi dan pasir kucing non pewangi.
Kelebihan pasir bentonit adalah kemudahan dalam membersihkannya karena kotoran yang mengenai pasir akan menggumpal sehingga lebih mudah untuk diangkat. Pasir kucing wangi dari jenis bentonit ini juga meminimalisir adanya bau tak sedap dari litter box akibat adanya tumpukan kotoran sehingga kamu tidak perlu khawatir soal bau. Kekurangannya, pasir kucing wangi dapat menimbulkan alergi dan sesak napas tidak hanya bagi kucing tapi juga manusia. Harga pasir kucing bentonit juga cenderung lebih mahal menjadi kelemahan dari jenis pasir kucing ini.
Jenis pasir kucing bentonit adalah pasir kucing yang bagus untuk kamu yang menyukai kepraktisan, memiliki cukup banyak kucing dan mengedepankan soal kenyamanan di atas harga.
Pasir Kucing Kristal
Pasir kristal adalah jenis pasir kucing yang terbuat dengan bahan dasar silika dan diklaim dapat menyerap hingga 40 kali bobotnya sendiri sehingga membantu menyamarkan bau pada kotoran. Pasir kucing kristal dapat dikategorikan sebagai pasir kucing yang bagus karena efisien, bebas debu, memiliki daya serap yang tinggi dan dapat meredam bau tak sedap dari kotoran kucing. Namun karena memiliki kualitas yang sangat bagus, jenis pasir kucing ini memiliki harga yang paling mahal daripada jenis pasir kucing lainnya. Untuk ukuran 5 liter saja, harga pasir kucing kristal bisa dibanderol Rp80.000-Rp90.000.
Pasir kucing kristal adalah pasir kucing yang bagus untuk kamu yang minim waktu untuk mengurus litter box kucing, alergi terhadap debu, dan memiliki kucing yang memerlukan perawatan khusus.
Pasir Biodegradable
Pasir biodegradable atau pasir organik adalah jenis pasir yang terbuat dari bahan alami seperti jagung, serbuk kayu, gadum dan bahan lainnya. Pasir ini memiliki bentuk seperti pelet. Karena dibuat dari bahan alami, jenis pasir kucing ini cukup aman dan ramah lingkungan serta tidak menimbulkan bau. Harga pasir kucing biodegradable cenderung lebih murah dari pasir kristal. Kekurangannya, pasir kucing organik masih jarang ditemukan di pasaran.
Pasir kucing biodegradable adalah jenis pasir kucing yang bagus untuk kamu yang memiliki gaya hidup eco friendly dan praktis, alergi terhadap debu atau kucingmu memerlukan perawatan khusus, memiliki kesibukan yang tinggi sehingga tidak memiliki cukup waktu untuk membersihkan litter box.
Pasir Alami
Tanah dan pasir pantai merupakan contoh dari pasir alami. Karena sudah tersedia langsung dari alam, jenis pasir kucing ini lebih mudah didapatkan. Harga pasir kucing alami cenderung murah bahkan tanpa perlu mengeluarkan uang untuk mendapatkannya. Kelemahannya, pasir alami tidak dapat menyerap bau dan cairan sehingga harus telaten untuk langsung dibersihkan begitu terkena kotoran.
Aroma Pasir Kucing yang Paling Dicari
Dokumentasi eksklusif Arthacat
Salah satu jenis pasir kucing yang paling banyak digunakan adalah pasir gumpal atau pasir bentonit. Jenis pasir ini dianggap paling ideal untuk memenuhi kebutuhan sanitasi kucing dengan harga yang relatif terjangkau.
Pilihan pasir kucing wangi dari jenis pasir gumpal juga menjadi pilihan favorit terutama bagi mereka yang memelihara kucing secara indoor. Pasir kucing wangi terbukti membantu mengurangi aroma tak sedap yang ditimbulkan dari kotoran yang ada dalam litter box dengan ragam aromanya.
Saat ini, sudah banyak merek pasir kucing wangi yang beredar di pet shop dengan berbagai pilihan varian aroma mulai dari aroma buah, bunga hingga aroma khusus seperti kopi dan susu. Wangi dengan kesan segar seperti fruity dan floral menjadi aroma pasir kucing yang cukup banyak tersedia dan dicari namun pilihan ini kembali pada selera masing-masing penggunanya.
Arthacat Tofu Cat Litter
Dokumentasi eksklusif Arthacat
Arthacat Tofu Cat Litter adalah jenis pasir kucing organik yang higienis, praktis dan mudah dalam penggunaannya. Arthacat Tofu Cat Litter menggabungkan keunggulan pasir kucing wangi dan pasir kristal dalam bentuk pasir organik yang ramah lingkungan. Pasir kucing ini memiliki daya serap yang prima, pilihan aroma yang unik, ramah lingkungan dan aman bagi kesehatan karena bebas debu serta bahan kimia berbahaya. Arthacat Tofu Cat Litter dapat digunakan untuk kucing dalam beragam usia, tidak lengket pada litter box, dan bisa langsung diflush ke toilet.
Beberapa jenis pasir kucing memiliki butiran yang kasar dan dapat melukai paw kucing. Arthacat Tofu Litter dibuat dalam butiran yang halus sehingga aman untuk paw kucing. Pasir kucing ini juga aman untuk kucing yang alergi terhadap debu dan sensitif terhadap kandungan kimia dari pasir kucing.
Arthacat Tofu Cat Litter tersedia dalam pilihan aroma yang unik diantaranya coffee, peach, milk dan green tea.
Dengan segudang keunggulan, Arthacat Tofu Cat Litter dibanderol dengan harga yang affordable, menjadikan pasir kucing ini pilihan tepat untuk kucingmu. Tofu Cat Litter bisa kamu dapatkan dengan klik disini